Faktanusa.com, Balikpapan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan menerima Audiensi dari Rombongan Putra – Putri Duta wisata Manuntung Kota Balikpapan. Acara Bertempat di Ruang Paripurna Gedung DPRD Kota Balikpapan Senin (8/3/2021)
Hadir wakil ketua DPRD kota Balikpapan Sabaruddin Panrecalle, Budiono, Subari, dan Plt. Sekretaris Dewan Makmu serta staff Humas DPRD kota Balikpapan yang hadir dalam penerimaan audiensi tersebut serta wartawan dari berbagai media seperti elektronik, cetak, dan online.
Sebanyak 20 finalis putra putri Duta Wisata Manuntung Audensi ke DPRD kota Balikpapan ini sebagai bentuk silaturahim dan untuk meminta saran, nasehat, arahan, bimbingan dan dukungan serta do’anya agar 20 finalis putra putri Duta Wisata Manuntung ini bisa maju di tingkat provinsi dan nasional.
