Rudy Mas’ud Secara Aklamasi Terpilih Sebagai Ketua Partai Golkar Kaltim Dalam Musda Ke 10

Loading

faktanusa.com, Samarinda – Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golongan Karya (Golkar) ke – 10 yang di gelar di Swiss Belhotel Kota Samarinda, Kalimantan Timur.

Acara Musda Partai Golkar yang di adakan dua hari yakni Sabtu dan Minggu, (14 – 15/03/2020) ini berjalan lancar, dibuka malam Minggu pukul 20.00 Wita.

Secara aklamasi hasil mufakat akhirnya Memilih Rudy Mas’ud sebagai ketua Golkar Kalimantan Timur (Kaltim).

Terpilihnya Rudi Mas’ud sebagai ketua Golkar Kaltim periode 2020 – 2025, sedangkan calon lain yang tidak terpilih yakni Makmur HAPK menjadi pengurus harian Golkar Kaltim.

Foto – Rudy Mas’ud secara aklamasi terpilih sebagai ketua partai Golkar Kaltim.

Dari Informasi sebelumnya, ada 14 suara pendukung di Musda Golkar Kaltim yang akan memberikan suaranya. Dan 2 dua suara pemilik yang tidak memilih atau abstain.

Dari 10 DPD Golkar di seluruh kabupaten dan kota yang dibacakan oleh Andi Harahap dan semuanya bulat mendukung Rudi Mas’ud.

Suara yang diperoleh Rudy Mas’ud berjumlah 12 suara pendukung sedangkan Makmur HAPK hanya 2 suara pendukung. (Shinta)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top