faktanusa.com, Balikpapan – Pengumuman Hasil Seleksi Wawancara Calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Balikpapan Tahun 2020. (15/03)
Dari 6 calon anggota PPS yang diwawancarai akan menjadi 3 kandidat yang akan dilantik dan 3 kandidat lagi akan menjadi cadangan atau PAW (Pergantian Antar Waktu).
“Sebelum di Lantik ke 3 kandidat tersebut masih harus menunggu keputusan KPU, “kata Syabrani atau biasa dipanggil Alex kepada media ini.
“Bener, dari hasil seleksi wawancara yang dilakukan oleh PPK akan dilaporkan ke pada KPU, KPU yang akan menyeleksi kembali dari hasil tersebut sebelum dilantik, ” lanjutnya
“Tunggu saja nanti hasil dari KPU itu sendiri bagaimana, “sambung Alex.
Meski sudah melakukan tahap seleksi wawancara dan di dinyatakan.telah lulus , namun KPU masih harus menunggu satu tahapan lagi yakni tahapan masa sanggah. Setelah itu PPS akan di Lantik tanggal 23 Maret 2020 dan PPS sudah menjadi bagian keluarga besar KPU Kota Balikpapan. (Shinta)