FAKTANUSA, Kutai kartanegara – Telah berlangsung bakti sosial program dari Gugus Tugas Pemuda Pancasila Kabupaten Kutai Kartanegara di Samboja (28/07/2020).
Organisasi masyarakat Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila Samboja (PAC PP Samboja) dan organisasi kepemudaan Satuan Siswa Pelajar Mahasiswa Pemuda Pancasila Komisariat Samboja (SAPMA PP Samboja) menyambut dan turut serta mendukung dan mensukseskan program tersebut.
Ucap Tim Gugus Tugas Abdul Kadir, SE., Pada kesempatan tersebut sebanyak 50 paket sembako dan ratusan masker dibagikan kepada segenap masyarakat samboja melalui ranting-ranting PP Samboja tingkat kelurahan.
Kegiatan berlangsung dari pukul 13. 00 sampai dengan pukul 15.00 WITA. Terlihat pula di lapangan kehadiran BABINSA dan BHABINKAMTIBMAS untuk mengawal kelancaran acara tersebut sampai selesai.
Pada penutup sambutan ketua PAC PP Samboja H. Sihombing menuturkan, “Kita berharap bahwa ditengah pandemi COVID-19 Pemuda Pancasila harus hadir bergotong royong untuk dapat membantu terhadap sesama agar dapat meringankan keberlangsungan hidup saudara-saudara kita yang sedang terdampak COVID-19 baik secara langsung maupun tidak langsung dan semoga pandemi ini segera berakhir sehingga kita dapat berkumpul lagi dan bergerak bersama untuk membangun daerah lebih baik lagi”.
Di samping itu M. Alwi Dahlan dari SAPMA PP Samboja turut mengupresiasi dan mengawal kegiatan tersebut. “Kegiatan ini adalah misi-misi kemanusiaan yang harus dikerjakan bersama. sebagai pemuda sudah menjadi kewajiban kita untuk turut mengawal dan mengeksekusi kegiatan tersebut sehingga dapat mengurangi sedikit beban saudara-saudara kita yang telah terdampak COVID-19”. Tutupnya