KPU Kota Balikpapan Goes To Campus

Loading

faktanusa.com, Balikpapan – Politeknik Negeri Balikpapan ( Poltekba ) hari ini mendapatkan kunjungan dari Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kota Balikpapan, Selasa (3/03/2020). Kunjungan KPU kota Balikpapan dalam rangka sosialisasi Pemilih Kepala Daerah ( Pilkada ) yang akan di laksanakan serentak di Indonesia yakni tanggal 23 September 2020.
Kegiatan dibuka oleh wakil.Direkrur III Poltekba yakni Yogiana Mulyani, M.M. Par. Dalam sambutan beliau menyampaikan Pihak Poltekba akan memberi apresiasi dan dukungan penuh terhadap Komisi Pemilihan Umum Kota Balikpapan.

“Kami dari pihak Poltekba akan memberi apresiasi dan dukungan penuh terhadap KPU Kota Balikpapan yang telah mendukung generasi milenial untuk berpesan aktif dalam Pilkada, ” kata Yogiana
Dari KPU itu sendiri dihadiri oleh Ketua KPU Kota Balikpapan Noor Thoha, SH dan Komisioner KPU Kota Balikpapan Mega Fariany Ferry, S.Kom beserta tim KPU Kota Balikpapan.
Dalam penyampaian ketua KPU Noor Thoha kepada Mahasiswa Poltekba “bagaimana KPU bisa membangun satu generasi dimana generasi tersebut mempunyai kepedulian yang tinggi terhadap Pemilu”.
“Karena kita semua disini mempunyai hak untuk memilih, jadi gunakan hak pilih Anda dengan benar, apa lagi semua mahasiswa disini pastinya sudah bisa memilih beda dengan yang masih SMA, usianya ada yang belum mencukupi,” sambungnya
Kegiatan ini terus bisa berkelanjutan dan KPU mengharapkan Mahasiswa-mahasiswi Poltekba bisa menumbuhkan semangat yang pisitif untuk berkontribusi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Walikota dan Wakil walikota Balikpapan tahun 2020.
Selanjutnya KPU mengadakan tanya jawab kepada Mahasiswa-mahasiswi Poltekba seputaran Pilkada, serta pemberian cenderamata. ( Shinta ).

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top