Faktanusa.com, Balikpapan – Kamar Dagang Dan Industri Indonesia (Kadin) Kota Balikpapan menggelar Vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat Kota Balikpapan baik dosis 1 maupun dosis 2, yang diadakan di Sentra Vaksinasi Gedung BSCC Dome Kota Balikpapan. Minggu (21/11/2021).
Kadin Kota Balikpapan bersama Kodam VI Mulawarman dan didukung oleh Dinas Kesehatan Dan Kementerian Kesehatan mengajak masyarakat untuk Vaksinasi Covid-19 dengan menyiapkan 3 jenis vaksin yakni Sinovac, Pfizer dan Astrazaneca, masing-masing 1.000 dosis.
“Kami sangat surprise sekali, karena awalnya hanya 1.000 Dosis Vaksin saja dari Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan, kemudian Kodam VI Mulawarman membantu 1.000 Dosis Vaksin Sinovac dan dua hari yang lalu dapat tambahan lagi dari Kadin Provinsi Kaltim (Kalimantan Timur) sebanyak 1.000 Dosis Vaksin Astrazaneca. Jadi semuanya 3.000 Dosis Vaksin.” Ujar Yasser Arafat pada awak media.
“Dan Vaksinasi ini juga bagian dari syukuran karena pada akhir bulan (tanggal 27 November) akan dilaksanakannya pelantikan pengurus Kadin Kota Balikpapan. Sehingga Vaksinasi ini diikuti teman-teman perusaha, karyawan Kadin sampai masyarakat umum.” sambungnya.
Yasser menambahkan, selain membantu program Pemerintah Pusat dan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan untuk menciptakan Head imunnity (ketahanan tubuh) bagi yang sudah di Vaksin serta membantu pemerintah untuk mewujudkan ekonomi Kota Balikpapan yang sehat, kuat dan berkesinambungan.
“Selama ini Kadin Provinsi sudah berapa kali mengadakan Vaksinasi bagi masyarakat umum, Tapi Kadin Kota Balikpapan baru hari ini dan Alhamdulillah antusias masyarakat sangat tinggi.” Pungkasnya
Reporter & Editor : Shinta Setyana

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here