Faktanusa.com, Balikpapan – Melalui musyawarah dan mufakat akhirnya Kepengurusan Sri Kandi Ormas Macan Borneo Balikpapan terbentuk. Dimana Ida Nurdiyana terpilih untuk memimpin Masa Bhakti 2020-2025
Dengan terbentuknya Sri Kandi, semakin menambah kekuatan Macan Borneo untuk menjadikan salah satu ormas yang handal di bumi Kalimantan.
Menurut Ketua DPC Macan Borneo Balikpapan Muhammad Fadliannur mengatakan. Hadirnya Sri Kandi dijajaran Macan Borneo sesuai dengan kebutuhan organisasi. Dimana untuk memperdayakan kaum wanita, sesuai dengan bakat dan kemampuan.
Nantinya diharapkan para Sri Kandi dapat menjalankan beberapa programnya sesuai dengan Bidang masing-masing. Seperti pendidikan, sosial budaya serta memperdayakan kaum wanita dimasyarakat.
Sementara itu Ketua terpilih Sri Kandi Macan Borneo Balikpapan Ida Nurdiyana mengucapkan rasa terima kasih atas kepercayaan dirinya untuk memimpin Sri Kandi. Berjanji akan menjalankan amanah ini dengan tulus ikhlas. Untuk itu, perlu dukungan dari semua pengurus. Karena, tanpa kerja sama kita tidak akan menghasilkan sebuah karya.
Masih menurut Ida menjelaskan. Jabatan dalam suatu organisasi hanyalah sebuah kalimat, bukan sebuah kebanggaan. Tapi kekompakan dan kebersamaan itulah yang dapat kita banggakan. Dimana kita dapat menjalankan roda organisasi dengan baik dan benar. Untuk mencapai suatu tujuan sesuai dengan harapan bersama.
Ditambahkan, rencana syukuran dan penyerahan Surat Keputusan (SK) akan di laksanakan minggu terakhir di bulan Januari 2021. Untuk itu mengharapkan dukungan dari seluruh pihak, agar kegiatan dapat terlaksana sesuai rencana.(edy)
Susunan Pengurus
Pembina : Ketua Umum Macan Borneo & Ketua DPC Macan Borneo Balikpapan.
Penasehat : Ny. Basuki Rahmat & Ny. M. Fadliannur.
Ketua : Ida Nurdiyana.
Wakil Ketua : Nurlaila.
Sekretaris : Hendri Sulfani.
Bendahara : Elisa Elsa Wahyuni.
Bidang Humas : Farida & Hanifa Handayani.
Bidang Peranan Wanita : Movita & Masniah.
Bidang Kerohanian : Indah Cahyani & M. Larasati.
Bidang Sosbud : Mariyatul Sipniyah & Jumiati.
Bidang Pendidikan : Aulia & Nurma.