Hipakad Dukung Kodam VI Mulawarman Salurkan Sembako dan Penyemprotan Ke Masyarakat

Loading

faktanusa.com, Balikpapan – Sebagai bentuk aksi nyata bela Negara Keluarga Besar TNI, Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Kaltim – Balikpapan mendukung kegiatan Kodam VI/Mlw dalam menyalurkan sembako kepada masyarakat Kota Balikpapan dibeberapa Kelurahan, Selasa-Kamis (16 s/d 18 Juni 2020).
Foto – Saat pembagian sembako di Kelurahan Muara Rapak
Adapun Kelurahan yang menerima bantuan adalah Kelurahan Muara Rapak, Graha Indah (Balikpapan Utara), Baru Ilir (Balikpapan Barat), Sumberejo (Balikpapan Tengah), Damai Bahagia, Sepinggan Baru (Balikpapan Selatan), Lamaru dan Manggar Baru (Balikpapan Timur).
Menurut Pabandya Komsos Kodam VI/Mlw Mayor Inf Deny Ahdiani, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Kodam VI/Mlw dan KB-TNI kepada masyarakat yang kurang mampuh. Akibat dampak dari penyebaran wabah Virus Corona (Covid-19) khususnya yang menimpah Kota Balikpapan.
Foto – Bersama Lurah Sumberejo dan Pembina sebelum melakukan pembagian sembako.
Sementara itu menurut Ketua DPC Hipakad Kota Balikpapan M. Ardani, keterlibatan Hipakad dalam kegiatan ini adalah membantu Kodam VI/Mlw. Karena Hipakad sendiri merupakan salah satu Ormas Keluarga Besar (KB) TNI.
“Sebagai ormas KB-TNI kami wajib membantu dan mendukung kegiatan pembina yakni Kodam VI/Mlw maupun Kodim 0905 Balikpapan, “tegas Ardani.
Hal senada juga disampaikan Ketua DPD Hipakad Kaltim Charles L Tobing. Siap tidak siap kita wajib dan harus membantu segala kegiatan Kodam dan Kodim dimanapun Hipakad berada. Selain Hipakad juga turut serta FKPPI dan GM FKPPI Kota Balikpapan.
Bukan penyaluran sembako saja lanjut M. Ardani. Sebelumnya Hipakad juga ikut membantu Kodam VI/Mlw dalam kegiatan Penyemprotan Disinfektan di Kelurahan Damai Kecamatan Balikpapan Kota, Jalan VNW, Jalan Serobong dan Jalan Bhayangkara Rabu (10/6/2020). Yang mana kegiatan ini dikemas menjadi satu yakni Giat Komsos KB-TNI Kodam VI/Mlw dalam melawan penyebaran Covid-19.
Penulis : Edy
Editor : Shinta Setyana

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top