DPRD Kota Balikpapan Beri Bantuan Berupa Nasi Kotak Untuk Warga Yang Menjalani Isoman Di Kelurahan Sepingan

Loading

Faktanusa.com, Balikpapan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan menyalurkan bantuan berupa nasi kotak bagi warga Balikpapan yang sedang menjalani Isolasi Mandiri (Isoman) di rumah.
Bantuan tersebut diberikan langsung salah satu perwakilan anggota DPRD Balikpapan Johny Ng kepada Lurah Sepinggan Bambang Subagya, Rabu (28/7/2021).
“Bantuan ini atas nama DPRD Kota Balikpapan, artinya DPRD Balikpapan juga memiliki kepedulian terhadap warga yang terkonfirmasi positif covid-19 dan harus menjalankan Isoman di rumah,” ucap Johny Ng yang juga Ketua Komisi I DPRD Balikpapan.
Johny menuturkan bantuan tersebut sengaja diberikan langsung kepada masing-masing kelurahan, biar nantinya pihak kelurahan yang menyalurkan langsung ke warga yang sedang menjalani isoman.
Foto Bersama Anggota DPRD kota Balikpapan Johny Ng dengan Lurah Sepingan Bambang Subagya serta Babinsa Lanud.
“Kita sengaja memberikan kepada lurah, biar nantinya lurah yang akan memberikan kepada warga,” bebernya.
Politikus partai Golkar tersebut menambahkan, bantuan nasi kotak yang diberikan jumlahnya tidak banyak hanya sekitar 40 kotak dan bantuan ini murni dari DPRD Balikpapan langsung.
“Bantuannya ini dari DPRD Balikpapan, setalah ini nanti saya juga akan memberikan bantuan secara pribadi atas nama anggota DPRD Balikpapan,” ucapnya.
Sementara itu, Bambang Subagya sangat berterima kasih kepada DPRD Balikpapan yang ikut berpartisipasi dalam meringankan beban warga yang sedang menjalani isoman.
Bambang mengatakan, nantinya bantuan tersebut akan disalurkan kepada warga kurang mampu yang sedang menjalani isoman.
Pasalnya, di Kelurahan Sepinggan sendiri terdapat 100 orang lebih warga yang menjalani isoman, jadi bantuan dari DPRD Balikpapan dikhususkan bagi warga kurang mampu, sementara untuk warga lainnya sudah mendapatkan jatah makan dari Pemerintah Kota (Pemkot) khususnya Dinas Sosial (Dinsos).
Reporter & Editor : Shinta Setyana

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top